Sabtu, 05 Juni 2010

Testimoni Alumni PSC

Berikut adalah testimoni Alumni PSC yang sekarang sudah melanjutkan studinya ke perguruan tinggi.












"Alhamdulillah, dengan adanya PSC, saya bisa lebih mendapatkan Ilmu pengetahuan, dan wawasan. PSC memberikan dorongan dan motivasi positif terhadap kelanjutan study saya setelah SMA. Bagi saya yang bersal dari keluarga kurang mampu, melanjutkan kuliah mungkin merupakan hal yang mustahil, tapi PSC mempunyai link-link pencarian donator yang siap membiayai kuliah peserta didik. Saya rasa, ini yang membedakan PSC dengan lembaga bimbingan belajar lainnya (Romi Hardiansyah, Fakultas Teknologi Industri ITB)"





















"ini dia tmpat blajar trdahsyat d pandeglang..
jaman skarang mana ada bimbel dg biaya yang murah bhkan gratis,, dpandu oleh tentor2 asli pandeglang yang brkualitas, bmbel ini mrupakan altrnatif yang bsa diandalkan, bimbel murah brkualitas? PSC ajaa,, hehe :) (Ahmad Gelar Trinanda, STAN)"


























"Assalamualaikum wr wb
Sungguh besar sekali peranan PSC(Pandeglang Student Center) dalam memajukan pendidikan di Pandeglang
Alhamdulillah berkat Allah SWT melalui PSC saya bisa kuliah di PTN favorit dan jurusan favorit
Saya alumnus PSC sekarang kuliah di UNDIP jurusan Teknik Kimia,yang tadinya dari kelas satu saya tidak punya keinginan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi karena sejak kelas satu orang tua sudah bilang bahwa mereka tidak bisa menyekolahkan saya lebih dari SMA. Tapi setelah bertemu dengan ka heru akhirnya saya mempunyai semangat dan kemauan untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.Ka heru, Ka Teguh, Teh wiwi dan Teh Neng(para pembimbing kami di PSC) memberikan bimbingan gratis kepada kami, kelas XII SMAN 1 Pandeglang, secara gratis. Bukan hanya pemantapan materi untuk lolos seleksi PTN yang beliau - beliau berikan tapi juga bimbingan mental agar kami mempunyai semangat untk melanjutkan pendidikan. Bukan hanya itu saja, ka heru memberikan kami kesempatan untuk menikmati namanya bimbingn Nurul Fikri (NF) yang merupakan bimbingan belajar favorit di Banten. Beliau memasukan kami ke NF agar kami lebih matang persiapannya menuju seleksi PTN.Dengan tambahan bimbingan dari NF senin – jumat kemudian PSC sabtu – minggu alhamdulillah sekarang kami bisa kuliah di PTN.Ada romi di ITB, ilham di IPB, fitranto di IPB, nanda di STAN stelah keluar dari UI, sofi di UIN, dll.
Bukan hanya masalah persiapan menghadapi seleksi saja yang beliau berikan tetapi biaya kuliah juga mereka persiapkan untuk kami. Sekarang saya kuliah tanpa biaya dari oarang tua karena berkat Alla SWT melalui ka heru yang merekomendasiakan saya mendapat beasiswa dari Ibu Tri Mumpuni(Direktur PT. IBEKA)
PSC sungguh sangat luar biasa (Dodi, Teknik Kimia Undip)
"
























"Tempat berkumpulnya orang2 yg pnya keinginan keras utk melanjutkan pendidikannya, pembimbing yg merupakan alumni berprestasi mampu membwt pelajar termotivasi. "PSC adalah tempat bimbingan yg tepat dgn hasil yg mantab" smgt truz bwt pengajar dan peserta didik PSC. Ayo brsama qt buktikan bhwa anak Pandeglang mampu diterima di PTN favorit." (Ilham, Teknologi Pangan IPB)






Rabu, 02 Juni 2010

Siswa-siswi PSC angkatan ketiga

Kami merekrut siswa PSC dari semua SMA yang ada di sekitar Pandeglang, siswa-siswa PSC adalah siswa terbaik di masing-masing sekolah, berikut adalah siswa-siswa PSC angkatan ketiga.

SMA 1 Pandeglang
1.Abi Hafsin al-faruk
2.Yohana Menzelthe
3.M.Miftah Rohiman
4.Ginanjar Puspa Negara
5.Ferra Levianty
6.Dini Fita Lestary
7.Alfi Nurfitriah
8.Fitriyani Juwita
9.Rizkayani C.H
10.Yeni Gustiyani
11.Robi Cahyadilaga Putra
12.Ayu Puspa Wirani
13.R. Melati Nurul Husna
14.E. Wita P
15.Zola Wira Amijaya

SMA 2 Pandeglang
16.Nurwita Kumala Dewi
17.Ika Humaeroh
18.Richa Desyana Utami
19.Junaedi Fazri
20.Restu Adiwiguna

SMA 6 Pandeglang
21.Dhanty Hanifa Muslimah
22.Siti Rohimah
23.Khaerani Fikrotul Mulkiah
24.Megawati
25.Mastu Dewi Alfiah

SMA 8 Pandeglang
26.Ima Farwati
27.Denis Setiananda
28.Dendi Fajar
29.Yohana
30.Herliana

MAN Pandeglang
31.M. Syihabudin
32.Ade Hidayatullah
33.Asih Kurniasari
34.Tuti Handayani
35.Nurul Fatihat

Selasa, 01 Juni 2010

Donasi

"Perumpamaan orang-orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir bibit yang menumbuhkan tujuh butir, pada tiap-tiap butir: seratus biji. Allah melipat gandakan bagi siapa saja yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas karunia-Nya dan Maha Mengetahui. (Al-Baqarah: 261)"



















Tidak mungkin rasanya, program-program PSC bisa terlaksana tanpa dukungan dari banyak pihak, Tanpa bermaksud untuk merusak niat keikhlasan, Page ini kami persembahkan sebagai rasa terima kasih kami kepada para pihak yang telah menyumbangkan baik moril maupun materil.

Kami haturkan terima kasih kepada

1. Ibu Tri Mumpuni Iskandar
2. Dr. Ahmad Muklis Yusuf
3. Kang Machsus Thamrin
4. Teh Nung
5. Dr. Tono Rustiono
6. Mailist Wong Banten
7. Kang Iip Wong Banten
8. Kang Amiftah Wong Banten
9 Andika Sahadewa, Michigan University
10. Mailis Group Bayi Gajah Gila
11. Iwan Rekayasa Industri
12. Teh Rindy
14. Pak Irvan Al-Buchary
15. Pak Bambang Sugyarso
16. Kang Imam Santoso
17. Nurul Fikri Serang
18. Pak Evi Kepala Sekolah SMA 1 Pandeglang
19. Pak Malik
20. Ka Agus
21. ka Yayat
22. dll

Laporan keuangan PSC dilaporkan melalui mailist "Gerakan Cinta Pandeglang", dan selanjutnya akan di buatkan mailist khusus donatur & stakeholder PSC

Senin, 31 Mei 2010

Kegiatan PSC

Kegiatan PSC selain mengadakan bimbel rutin adalah mengadakan Try Out.



















Pengumpulan Buku Bekas.

Alumni PSC

Angkatan Pertama PSC yang berhasil diterima di Universitas Negeri

1. Nanda, Jurusan Teknik.Sipil, Universitas Indonesia (UI), milih STAN
2. Romi, Fakultas Teknologi Industri ITB
3. Ilham, Teknologi Pangan, IPB
4. M haris Indis, Pertanian, IPB
5. Fitranto, Ilmu Komputer, IPB
6. Ilma, Jurusan B.Arab, UPI
7. Neni Jurusan B.Inggris, UNY
8. Laras, Jurusan Matematika Untirta
9. Deni Setiadi, Jurusan Matematika Untirta
10. Anton, Jurusan Pendidikan Seni, UNJ
11. Rama, Jurusan Pendidkan Seni, UNJ
12. Dodi, Teknik Kimia UNDIP
13. Hari, Fisika UPI
14. Deden, Matematika UNTIRTA
15. Rifki, T.Sipil UGM

Alumni angkatan kedua belum selesai di data karena masih sedang mengikuti berbagai seleksi

Volunteers PSC


"Apa saja yang kamu nafkahkan pada jalan Allah niscaya akan dibalasi dengan

cukup kepadamu dan kamu tidak akan dirugikan (QS. al Anfal: 60)"


Page ini di persembahkan untuk relawan yang pernah dan yang sedang mengabdi di Pandeglang Student Center (PSC), Kepada mereka kami berikan pernghargaan setinggi-tingginya















Teguh Kurniawan, Alumni Tenik Kima ITB, Mentor Matematika, Dosen Teknik Kimia Untirta























Wiwi Wisudawati (kanan), Alumni Pend.Kima UPI, Mentor Kimia, Guru




















Ahmad Hilmi, Alumni STAN, Team Manajerial, Departemen Keuangan
















Heru Fahrudin, Alumni Teknik Sipil ITB, Mentor Fisika,

Civil Engineer, WorleyParsons Indonesia






Neng Nurma, Alumni Pend.Bahasa Inggris UNTIRTA, Mentor Bahasa Ingrris, Guru

























Lina Khaerunisa, Alumni Pend.KIMIA UPI, Mentor KIMIA, Guru

























Muhammad Nashir, Alumni Teknik Kimia ITB, Mentor Matematika Dasar, Perusahan Kimia Cilegon, Marketer


























Nurul Ulfah, Alumni Pend.Bahasa Indonesia, Mentor B.Indonesia, Presenter TV





















Iqbal Muttaqien, Alumni Akuntansi UNPAD, Mentor B.Inggris, Price Warehouse Cooper
























Deni Setiadi, Mahasiswa Matematika Untirta, Mentor Matematika

























Paksi Aprianto, Mahasiswa Fak Pertanian Untirta, Mentor B.Indonesia, Tata Usaha


Rofiroh, Mahasiswa Pend.Matematika Untirta, Mentor Matematika (Foto belum tersedia)


Tepangkeun Pandeglang Student Center (PSC)


"Jangan Kutuk Gelap, Nyalakan Lilin"





















Karena tidak punya biaya, Juara umum dari Tsanawiah
Kadulisung angkatansaya berhenti sekolah, dan langsung
di Nikahkan dengan pedagang tempe dikampungnya,
Karena tidak punya biaya orang yang selama di SMA mengajari
saya Matematika, tidak bisa melanjutkan ke perguruan tinggi,
padahal cita-citanya,
jauh melebihi cita-cita saya pada waktu itu.

Kami percaya banyak orang yang bernasib sama seperti
sahabat-sahabat kami tersebut, oleh karena itu, saya
dan teman-teman di Pandeglang, tergerak membuat sebuah
perkumpulan yang berusaha menolong orang-orang tersebut,
orang yang cukup cerdas, akan tetapi terbatas secara ekonomi,
dan kami percaya suatu saat nanti, dengan Ilmu dan kecerdasan
yang mereka miliki,suatu saat nanti mereka bisa memberikan
sumbangsih untuk kemajuan negeri ini, untuk daerah kami,
minimal untuk keluarganya.

Kegiatan yang kami lakukan adalah dengan cara mengadakan
bimbingan belajar cuma-cuma, dari semua siswa IPA
di SMA 1 Pandeglang kami seleksi, kami pilih 30 orang,
dan selama 1 tahun kami bina, setelah mereka di terima
di perguran tinggi, kami coba carikan bantuan,
baik bea siswa ataupun orang tua asuh.

Tahun pertama kami lalui dengan begitu manis,
beruntung kami bertemu dengan romi, anak seorang buruh tani,
yang setiap hari menggayuh sepeda dari rumah
ke sekolah sejauh 7 km karena tidak punya ongkos,
dan dodi anak seorang pedagang asongan,
mereka benar-benar sosok yang kami cari. Sangat cerdas, akan
tetapi sangat terbatas secara ekonomi.

Tenaga pengajar di PSC dari berbagai Universitas, dari ITB, UNPAD, UPI,
UNTIRTA, dan Insya Allah semua mengajar Ikhlas karena Allah.

Alhamdulillah, berkat Pertolongan Allah,
romi diterima di Fakultas Teknik
Industri ITB, dan mendapatkan beasiswa bebas SPP,
dan biaya hidup selama 1 tahun dari Alumni, dan berkat bantuan teman2,
untuk daftar ke ITB, kami hanya membayar Rp. 1 jt rupiah.
Dodi diterima di Teknik Kimia UNDIP dan di
angkat anak asuh oleh Ibu Tri Mumpuni Iskandar, di tanggung biaya Kuliah
ataupun biaya hidupnya.

Alhamdulillah juga, beberapa Alumni PSC juga di terima di IPB,
UNJ, UI, STAN, UNTIRTA, Alhamdulillah mereka dari kalangan berada,
jadi kami tidak perlu pusing-pusing.

Tahun kedua bimbelan tidak kami gratiskan,
tapi membayar sesuai manfaat,
seikhlasnya, walaupun memang banyak yang tidak bayar,
tapi tidak apa-apa,Inysa Allah bukan itu yang kami cari.
kegiatan PSC angkatan kedua sudah kami
tutup bulan maret ini, semoga banyak kabar baik.
Mulai tahun ini rencananya kami akan mencari pelajar yang miskin
dan cerdas dari semua SMA yang ada di Pandeglang,
tidak hanya di SMA 1 saja.

Saat ini PSC di manage oleh anak-anak mahasiswa,
kebanyakan dari UNTIRTA
karena memang dekat, Alumni pertama PSC sendiri,
saya hanya sebagai pengajar
dan pembina saja, supaya bisa regerasi maksudnya.

Walaupun kami sering mengkritik pemerintah daerah,
mengkritik pejabat yang korup baik itu di jalanan ataupun di dunia maya,
tapi sebetulnya kami percaya,
bahwa Pendidikan adalah satu-satunya jalan terbaik untuk
memperbaiki keadaan daerah kami,
dengan pendidikan masyarkat bisa cerdas dan
sejahtera, Inysa Allah kalau sudah cerdas dan sejahtera,
tidak akan bisa di beli oleh kerudung ataupun amplop saat Pilkada.